Benarkah Mengunyah Permen Karet Membuat Gigi Sehat?

Benarkah Mengunyah Permen Karet Membuat Gigi Sehat?

Apakah kamu tipe orang yang laperan, C’Lifers? Biasanya, banyak orang memilih makan permen untuk menyiasati agar tidak ngemil terlalu sering. Tapi, kebiasaan ini termasuk kebiasaan buruk karena gula yang terkandung di dalam permen akan merusak gigimu. Alternatifnya, kamu bisa mengunyah permen karet. Bertepatan dengan Hari Kesehatan Mulut Internasional ini, yuk kita cek fakta tentang permen karet yang dapat membuat gigimu sehat, C’Lifers!

Menyegarkan bau mulut

Permen karet rasa mint dapat membantu menyingkirkan bakteri penyebab bau yang tidak sedap yang hidup di mulutmu loh, C’Lifers. Efeknya, nafas yang segar bisa kamu dapatkan secara instan hanya dengan mengunyah permen karet.

Membantu kesehatan gigi secara keseluruhan

Beberapa permen karet mengandung Xylitol, pemanis alami yang berfungsi untuk mengurangi gigi berlubang dan plak gigi. Mengunyah permen karet juga akan merangsang produksi air liur dan membuat mulut tidak menjadi kering. Air liur yang dihasilkan pun akan membantu untuk menetralkan asam dan membuat gigi tetap bersih.

Memuluskan program diet

Bagi kamu yang sedang menjalani diet, ngemil mungkin menjadi musuh utamamu. Tapi, jangan khawatir. Kamu masih bisa mempertahankan kebiasaan mengunyahmu. Gantilah cemilanmu dengan permen karet. Mengunyah permen karet terbukti memuaskan rasa kenyangmu sementara. Selain itu, gigimu juga akan tetap sehat karena kamu tidak mengonsumsi camilan dengan kadar gula yang tinggi.

C’Lifers, semua manfaat mengunyah permen karet di atas akan kamu dapatkan jika permen karet yang kamu pilih tidak mengandung pemanis tambahan seperti gula. Jadi, untuk mendapatkan manfaat maksimal dari permen karet untuk kesehatan mulutmu, pastikan kamu mengonsumsi permen karet yang tidak mengandung gula, ya.

Selamat memperingati Hari Kesehatan Mulut Internasional!

 

Seiring dengan berjalannya waktu, biaya yang dihabiskan untuk mengunjungi dokter gigi semakin besar. Agar keuanganmu tetap aman ketika harus memeriksakan gigi, pastikan kamu bergabung bersama asuransi Ciputra Life!

 

 

#Harap berhati-hati dengan penipuan yang mengatasnamakan Ciputra Life 
#PT. Asuransi Ciputra Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan