Siapa yang Suka Sariawan? Redakan Dengan Cara Berikut ini yuk!

Siapa yang Suka Sariawan? Redakan Dengan Cara Berikut ini yuk!

Hampir seluruh masyarakat di Indonesia pernah mengalami gangguan yang satu ini. Yap! Sariawan!! Stomatitis atau yang lebih dikenal dengan sariawan adalah kondisi yang menyebabkan adanya peradangan di jaringan lunak mulut. Sariawan bisa disebabkan oleh beberapa hal lho seperti:

 

·        Mikroorganisme seperti bakteri, virus, dan jamur

·        Kekurangan nutrisi

·        Alergi

·        Gangguan imunitas

·        Stres

·        Penyakit sistemik dalam mulut


Walaupun bukan suatu penyakit menular, tentu sariawan sangat mengganggu ya sobat C’Lifers. Kamu akan sulit untuk makan apalagi makan makanan pedas. Tapi tenang! Ciputra Life bakal kasih tips untuk meredakan sariawan kamu dengan cara berikut : 

1.   Menghindari konsumsi makanan pedas

Untuk mempercepat penyembuhan dari stomatis alias sariawan kamu harus pintar dalam memilih makanan. Makanan pedas dapat memparah sariawan yang kamu alami karena memberikan efek rasa terbakar sehingga bisa memperbesar luka di sariawan kamu nih. 

 

2.   Memperbanyak konsumsi vitamin

Untuk mengobati sariawan, kamu bisa mengkonsumsi banyak vitamin khususnya vitamin C seperti buah jeruk, jambu, dan  kiwi supaya lesi atau luka sariawan kamu bisa cepat sembuh. 

 

3.   Pengobatan dengan obat anti mikroba dan kortikosteroid 

Kortikosteroid dan obat anti mikroba lainnya biasanya jadi pilihan terbaik untuk mengendalikan gejala sariawan. Nah penggunaan dan konsumsinya juga perlu pengawasan dan konsultasi dengan dokter ya sobat C’Lifers! 

 

4.   Menjaga kesehatan gigi dan mulut 

Jika kamu sedang mengalami sariawan, kamu tidak boleh lupa untuk menjaga kebersihan mulut lho! Tetap rajin untuk menggosok gigi dengan pasta gigi dan penyegar mulut anti bakteri ya. Tapi perlu diingat! Gosok gigi dengan perlahan namun tetap bersih ya. Menggosok gigi dengan kasar bisa menyebabkan luka dan sariawan yang lebih parah lho!


Nah, gimana sobat C’Lifers sudah tahu kan penyebab dan cara mengatasi sariawan? Pastikan kamu selalu menjaga kesehatan untuk hidup yang lebih baik. Kalau hidup sudah lebih baik, jangan lupa beri perlindungan penuh untuk keluarga dengan membeli asuransi di Asuransi Receh.